Densus 26 Sumenep Kuatkan Ideologisasi Aswaja - NUANSA SUMENEP

Breaking

NUANSA SUMENEP

Media Belajar Kader Muda NU Sumenep

test banner

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Sabtu, 23 Desember 2017

Densus 26 Sumenep Kuatkan Ideologisasi Aswaja

Densus 26 Korwil Madura Bekali Warga Nahdiliyin dengan Pematangan Ideologi


             Sumenep (2/12)_Santri melenial yang datang dari berbagai daerah lintas Kecamatan di Kabupaten Sumenep, dengan rutin mengikuti kegiatan ngaji kitab Ahlussunnah wal Jamaah (Aswaja).  Ajian kitab al-Muqtathofaat li Ahlil Bidayah yang diselenggarakan oleh Pendidikan Khusus Dai Ahlussunah Wal Jamaah (Densus) 26 Koordinator Wilayah (KORWIL) dituturkan dengan lugas oleh qori’.
                Ajian kitab yang dibacakan oleh Dewan Pembina Densus, K. Abdul Wasid dan K. Hantok Sudarto dicerna dengan seksama oleh seluruh jamaah. Walhasil, hadirin yang hadir pada kesempatan kali itu mendapat semangat baru dalam sejarah perjuangan Densus 26.
                Kegiatan ini dilaksanakan setiap setengah Bulan sekali. Kali ini tepat hari Jumat, 22 Desember 2017 di Markas Besar DENSUS 26 Jl. Raya Manding Pamolokan Sumenep. Namun demikian, hadirin yang hadir berbondong-bondong dari beragai daerah lintas kecaatan.
                Kordinator DENSUS 26 KORWIL Madura, Nur Faizin menyampaikan bahwa pengajian rutin ini sebagai upaya memberikan bekal dalam menghadapi tantangan rongrongan ideologi yang ingin merusak keaswajaan warga Nahdiliyin. "Kegiatan ini adalah benteng bagi warga NU utamanya bagi yang muda (Santri), agar mereka bisa menjaga diri, keluarga, dan lingkungan sekitar." ungkap Jen nama akrabnya.

                Sementara itu Rudi Hartono, Koordinator Bidang kepemudaan berharap, dalam rangka mengembalikan eksistensi nilai-nilai budaya dan tradisi ke NU-an tidak cukup dilakukan di satu tempat melainkan harus di semua tempat baik di Desa maupun di Kota. "Saya inginkan kegiatan ini menyebar bahkan ke pelosok-pelosok Desa."  pungkasnya saat di temui. (Misno)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here